Pengakuan dan Persetujuan
Tindakan anda menyetujui Kebijakan Privasi, bermakna bahwa anda telah membaca dan memahami Kebijakan Privasi ini serta menyetujui segala ketentuannya, termasuk di dalamnya adalah memberikan persetujuan kepada kami untuk menghimpun, menggunakan, menyimpan, atau mengolah Data Pribadi anda sesuai dengan Kebijakan Privasi ini. Dalam keadaan Data Pribadi yang anda berikan kepada kami berkaitan dengan individu lain (baik perusahaan maupun perseorangan) yang anda wakilkan, maka dengan ini anda menyetujui atas nama individu tersebut untuk menghimpun, menggunakan, menyimpan, atau mengolah Data Pribadi mereka oleh kami. Persetujuan yang telah anda berikan kepada kami untuk menghimpun, menggunakan, menyimpan, atau mengolah Data Pribadi dapat anda tarik kapan saja dengan memberikan kami sebuah pemberitahuan secara tertulis melalui kontak yang tersedia dalam situs ini. Perlu diperhatikan bahwa penarikan persetujuan Data Pribadi dapat mengakibatkan penghentian akun atau hubungan kontraktual anda dengan kami, dengan seluruh hak dan kewajiban yang harus dipenuhi terlebih dulu.
Data Pribadi yang Kami Himpun
Data Pribadi yang dimaksud adalah data yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi, mengenali, atau menghubungi individu yang terpaut dengan data tersebut. Data Pribadi termasuk, tetapi tidak terbatas pada nama, jenis kelamin, tempat tanggal lahir, alamat, pekerjaan, no telepon, alamat email, Data dan Dokumen Perusahaan yang terkait dengan hubungan kerjasama, atau tanda pengenal lain yang dikeluarkan oleh pemerintah Negara Republik Indonesia. Data Pribadi yang anda berikan akan kami simpan selama selama data tersebut masih dibutuhkan untuk keperluan bisnis dan kerjasama sesuai dengan ketentuan peraturan perundang- undangan yang berlaku. Data Pribadi yang kami himpun adalah data yang anda berikan kepada kami secara langsung pada klikamdalku.com maupun pada saat anda melakukan kontak dengan kami melalui sarana komunikasi yang tersedia pada klikamdalku.com
Tujuan Penghimpunan Data Pribadi
Kami menghimpun Data Pribadi anda dengan maksud dan tujuan sebagai berikut:
a. Untuk mengidentifikasi, memverifikasi, mengadministrasikan, dan mendaftarkan anda sebagai Rekanan/Klien kami;
b. Agar kami dapat menyediakan dan menyesuaikan jasa layanan yang anda minta;
c. Untuk berkomunikasi dengan anda dan mengirimkan anda informasi yang berkaitan dengan progres kerjasama dan pekerjaan layanan jasa yang sedang berjalan;
d. Untuk memberikan pemberitahuan kepada anda mengenai hal-hal terkait perubahan atau pembaruan layanan yang disediakan oleh klikamdalku.com;
e. Untuk menanggapi pertanyaan, saran, dan masukan yang kami terima dari anda;
f. Untuk memantau dan menganalisis aktivitas, perilaku, dan data demografis pengguna termasuk kebiasaan dan penggunaan berbagai layanan jasa yang telah sediakan oleh klikamdalku.com;
g. Untuk memberikan anda komunikasi pemasaran, iklan, survei, dan informasi mengenai penawaran atau promosi khusus.
Keamanan Data dan Penyimpanan Data
Kami akan berusaha dengan sangat maksimal untuk menjaga kerahasiaan Data Pribadi yang telah anda berikan kepada kami. Data Pribadi anda menjadi hal yang terpenting bagi kami demi menjaga dan menjawab rasa kepercayaan yang telah anda berikan kepada klikamdalku.com. Kami akan melindungi Data Pribadi anda secara maksimal demi menghindari kemungkinan akses/penghimpunan/penggunaan/pengungkapan Data Pribadi anda oleh pihak lain yang tidak berwenang atas Data Pribadi anda. klikamdalku.com tidak akan menggunakan Data Pribadi anda untuk penggunaan dan/atau pengolahan data yang bertentangan dengan hukum Negara Republik Indonesia. Tetapi perlu anda perhatikan bahwa data yang anda berikan melalui sarana internet tidak sepenuhnya aman. Kemungkinan bahwa kami tidak dapat menjaga kerahasiaan Data Pribadi anda masih dapat terjadi, namun kami akan selalu berusaha agar Data Pribadi anda tidak dapat diakses/diubah oleh pihak lain yang tidak berwenang. Data Pribadi yang telah anda berikan, akan kami simpan dalam jangka waktu tertentu (selamamasih diperlukan untuk tujuan bisnis dan kerjasama) dan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Jangka waktu penyimpanan Data Pribadi dapat berakhir dan kami akan menghapusnya berdasarkan permintaan yang anda ajukan untuk menghapus Data Pribadi yang telah anda berikan kepada kami sebelumnya. Jangka waktu penyimpanan Data Pribadi juga dapat berakhir dan kami akan menghapusnya secara otomatis ketika Data Pribadi anda tidak lagi kami perlukan. Jangka waktu penyimpanan data juga menyesuaikan dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Hak Hukum Anda
Sebagai Subjek Data Pribadi, anda memiliki hak berdasarkan peraturan perundang-undangan, yaitu:
a. Mendapat kejelasan atas penggunaan Data Pribadi;
b. Mengubah Data Pribadi anda menjadi akurat;
c. Memperoleh akses dan salinan Data Pribadi;
d. Menghapus Data Pribadi yang telah anda berikan;
e. Membatalkan persetujuan pemrosesan Data Pribadi;
f. Mengajukan keberatan atas pemrosesan Data Pribadi secara otomatis;
g. Menunda atau membatasi pemrosesan Data Pribadi;
h. Menggugat dan menerima ganti rugi apabila Data Pribadi dengan sengaja kami gunakan untuk hal yang bertentangan dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku; dan
i. mendapatkan dan menggunakan Data Pribadi anda dalam bentuk yang sesuai dengan struktur dan/ atau format yang lazim digunakan atau dapat dibaca oleh sistem elektronik. Terhadap hak anda sebagaimana yang telah disebutkan di atas, dapat anda ajukan denganketentuan yaitu harus diajukan dengan permintaan tertulis kepada kami melalui situs ini, atau sarana komunikasi yang telah disediakan dalam situs ini. Namun, berdasarkan Kebijakan Privasi ini anda setuju bahwa kami berhak untuk menolak permintaan anda untuk menggunakan hak yang anda miliki tersebut apabila kami menganggap bahwa alasan yang anda berikan kepada kami untuk menggunakan hak tidak relevan/tidak serius/menyulitkan kami.
Pembaharuan Kebijakan Privasi
Perubahan dan peninjauan kembali terhadap Kebijakan Privasi ini akan kami laksanakan secara berkala dengan tujuan untuk menyesuaikan kebutuhan, serta menyesuaikan kenyamanan dan keamanan anda dalam memberikan Data Pribadi. Oleh sebab itu kami menyarankan anda untuk cek Kebijakan Privasi ini secara berkala. Sebagai informasi bagi anda, bahwa Kebijakan Privasi ini berlaku sejak tanggal 1 Januari 2024 hingga saat ini dan belum mengalami perubahan.
Ikuti & Dapatkan update terbaru serta penawaran spesial.
© 2024 klikamdalku